Mayor Jenderal TNI (Purn) Mas Isman

Mayor Jenderal TNI (Purn) Mas Isman (lahir di Bondowoso, Jawa Timur, 1 Januari 1924 – meninggal di Surabaya, Jawa Timur, 12 Desember 1982 pada umur 58 tahun) adalah seorang pejuang kemerdekaan menentang pemerintahan Hindia Belanda di Jawa Timur yang diangkat sebagai Pahlawan Nasional Indonesia oleh Presiden Joko Widodo pada tanggal 5 November 2015.

Mayor Jenderal TNI (Purn) Mas Isman

Mas Isman merupakan pendiri organisasi Tentara Republik Indonesia Pelajar (TRIP) yang kemudian menyesuaikan diri dari brigade pertempuran pasca-kemerdekaan.

Ia telah menempuh pendidikan di Purwokerto, Cirebon, Malang, dan Surabaya. Sebagai pelajar, Mas Isman turut berjuang merebut kemerdekaan Indonesia dari penjajah melalui Tentara Republik Indonesia Pelajar (TRIP). Mas Isman mendirikan TRIP Jawa Timur pada 1945-1951. Lalu, ia mendapatkan tugas di Kantor Perdana Menteri Indonesia pada tahun 1956-1958 dengan pangkat Letnan Kolonel.

Mas Isman juga pernah menjadi Duta Besar di Rangoon, Bangkok dan Kairo dengan pangkat Brigjen. Tak lama kemudian, Mas Isman berkecimpung di dunia politik dengan menjadi anggota DPR/MPR pada tahun 1978. Ia juga merupakan pendiri Kosgoro, sebagai salah satu perjuangan di bidang ekonomi bagi masyarakat.

Kini, sisa-sisa perjuangan Mas Isman melalui TRIP masih bisa ditemukan di Malang. Sebuah monumen pejuang berdiri gagah di ujung jalan Ijen Kota Malang bernama monumen perjuangan Tentara pelajar, juga ada 35 makam pelajar yang gugur dalam pertempuran di Jalan Salak (yang saat ini menjadi jalan Pahlawan Trip).
baca juga

BAGIKAN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar